• UGM
  • FK-KMK
  • GAMEL
  • SIMASTER
Universitas Gadjah Mada Clinical Epidemiology and Biostatistics Unit (CE&BU)
Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan
Universitas Gadjah Mada
  • Home
  • BERITA
    • BERITA CEBU
    • AGENDA
    • Laporan Tahunan
    • Lowongan
  • LAYANAN
    • Koleksi Data Elektronik
  • PROJECT
    • Project CE&BU Tahun 2020
    • Project CE&BU Tahun 2021
    • Project CE&BU Tahun 2022
  • TENTANG KAMI
    • PROFIL
    • VISI DAN MISI
    • KOMITMEN DAN TUJUAN
    • CE&BU Team
    • KONTAK
  • Beranda
  • News
  • Pelatihan Farmakovigilans Tingkatkan Kapasitas Industri Farmasi dalam Pengawasan Keamanan Obat

Pelatihan Farmakovigilans Tingkatkan Kapasitas Industri Farmasi dalam Pengawasan Keamanan Obat

  • News
  • 16 July 2025, 10.55
  • Oleh: pusatcebu.fkkmk
  • 0

Jakarta – PT Prodia Diacro Laboratories bersama PT Prodia StemCell Indonesia menyelenggarakan Pelatihan Farmakovigilans selama dua hari pada 14-15 Juli 2025 di Grha Prodia Utama, Jakarta. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan pemahaman para tenaga profesional industri farmasi dalam menerapkan prinsip, regulasi, serta sistem pelaporan farmakovigilans yang sesuai dengan standar nasional dan internasional. Acara dibuka oleh Dr. apt. Erizal Sugiono, M.Kes., Direktur PT Prodia Diacro Laboratories, yang dalam sambutannya menekankan pentingnya ketepatan pelaporan efek samping obat dalam menjaga keselamatan pasien dan membangun kepercayaan publik terhadap sistem kesehatan. Pembukaan juga disertai pemaparan singkat mengenai komunikasi keamanan dari perspektif regulator dan industri farmasi oleh Siti Asfijah Abdoellah, S.Si., Apt., MMed.Sc.

Hari pertama pelatihan difokuskan pada pemahaman mendasar hingga teknis pelaporan farmakovigilans. Siti Asfijah membuka sesi dengan menyampaikan materi mengenai regulasi farmakovigilans di Indonesia. Selanjutnya, Prof. dr. Jarir At Thobari, D.Pharm., Ph.D, menyampaikan Prinsip-Prinsip Farmakovigilans serta Analisa Kausalitas dan Studi Kasus, yang kemudian disertai diskusi interaktif. Sesi siang diisi dengan pemaparan dari Tri Suhartati (PT Novartis Indonesia) mengenai pengelolaan Individual Case Safety Report (ICSR), serta Hasriani Yusuf (PT Exeltis Indonesia) mengenai pembangunan sistem farmakovigilans dan implementasinya di industri farmasi. Hari kedua difokuskan pada manajemen lanjutan dalam farmakovigilans, seperti manajemen sinyal keamanan, causality assessment, perencanaan manajemen risiko, serta simulasi kasus secara kelompok. Materi disampaikan oleh Siti Asfijah Abdoellah dan para fasilitator industri farmasi. Pelatihan ditutup dengan evaluasi dan kuis interaktif yang mendorong peserta untuk mengintegrasikan pengetahuan ke dalam praktik kerja mereka.

Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan kompetensi individu tetapi juga mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya SDG 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera melalui peningkatan keamanan penggunaan obat dan SDG 9: Industri, Inovasi, dan Infrastruktur melalui penguatan sistem farmakovigilans sebagai bagian dari infrastruktur kesehatan yang tangguh.

Tags: SDGs 3 SDGs 3 Kesehatan yang Baik dan Kesejahteraan SDGs 9 SDGs 9 Industri Inovasi dan Infrastruktur

Leave A Comment Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Terkini

  • Takeda Pre-Congress Symposium, IHEA World Congress: The value of vaccines beyond healthcare savings – a case study on the macroeconomic impact of dengue and why vaccine HTA should reflect broad value of vaccines
    July 21, 2025
  • Workshop Metodologi Penelitian Gelombang II Mahasiswa PPDS FK-KMK UGM
    July 18, 2025
  • Pelatihan Farmakovigilans Tingkatkan Kapasitas Industri Farmasi dalam Pengawasan Keamanan Obat
    July 16, 2025
  • Systematic Review following Cochrane Method July 2025
    July 13, 2025
  • Kick Off Meeting Internship in Cochrane Indonesia 2025 Resmi Dibuka
    July 2, 2025
Universitas Gadjah Mada

Gedung Litbang FK-KMK UGM Lantai 1

Jl. Medika, Senolowo, Mlati, Sleman, Yogyakarta
Telp : +62 274-560-455 | WA: +62 821-3418-0900
pusatcebu.fkkmk@ugm.ac.id

© Clinical Epidemiology and Bisotatistics Unit

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY

[EN] We use cookies to help our viewer get the best experience on our website. -- [ID] Kami menggunakan cookie untuk membantu pengunjung kami mendapatkan pengalaman terbaik di situs web kami.I Agree / Saya Setuju